Arsip blog ini

30 Des 2011

Mahluk-mahluk mitologi yang melegenda di dunia 5

Dryad

Dryad adalah makhluk legendaris dari mitologi Yunani. Menurut mitologi Yunani, Dryad merupakan makhluk, atau semacam peri, yang menghuni tumbuh-tumbuhan, berwujud wanita. Dalam bahasa Yunani istilah serupa, drys, berarti pohon oak. Dari kata ini timbul pengertian mengenai Dryad yakni kaum Nymph yang hidup dalam tumbuh-tumbuhan. Istilah tersebut sering dipakai untuk menyebut kaum Nymph yang tinggal dalam pepohonan secara umum. Karakter Dryad dari mitologi Yunani muncul dalam kisah fantasi The Chronicles of Narnia sebagai spirit berwujud wanita yang berasal dari pepohonan.


Centaur

Dalam mitologi Yunani, Centaur adalah bangsa makhluk legendaris, makhluk setengah manusia setengah binatang yang dilukiskan berwujud manusia dari kepala sampai pinggang namun bagian tubuh ke bawah berwujud kuda. Centaur muncul secara individual atau berkelompok dalam kisah-kisah Yunani kuno, seperti pada kisah penculikan Deianira oleh Nessus dan kisah perkawinan Pirithous. Centaur individual yang terkenal adalah Nessus, Khiron, Folus, Eurition. Semuanya muncul dalam kisah-kisah Heracles.

Undine

Undine adalah peri air dalam Mitologi Eropa. Biasanya ditemukan di danau atau sungai yang masih jernih. Memiliki suara yang indah yang sering terdengar bersamaan dengan suara air. Menurut cerita, Undine tak bisa memiliki jiwa sebelum menikahi seorang pria manusia. Karena aspek inilah Undine sering dijadikan tema untuk karya tragedi dan romansa.

Wyvern

Wyvern adalah seekor reptil bersayap yang mempunyai 2 kaki dan sayap yang berduri yang di wujudnya sebagai mahluk dari neraka.

Sleipnir

Sleipnir digambarkan sebagai kuda berkaki 8. Sleipnir berwarna abu-abu, dan merupakan anak dari Loki, yang kawin dengan kuda Svaðilfari.

Djinn

Djinn berasal dari Mitologi Persia dan memiliki variasi nama seperti Djinn, Genie, dan Jinne. Djinn terbentuk dari api yang muncul dari asap kepada orang yang memanggil mereka. Djinn memiliki kekuatan untuk mengubah bentuk menjadi apapun dan mengabulkan permintaan. Bila tidak dikontrol, Djinn akan membunuh pemanggil mereka guna mendapatkan kebebasan.

Kelpie

Kelpie adalah roh air yang kejam yang berasal dari pantai skotlandia. Sering terlihat berbentuk kuda. Tetapi juga kadang muncul berbentuk seperti kakek-kakek ataupun pria tampan. Biasanya muncul dalam bentuk kuda hitam dengan bulu seperti sutra dan mata yang bersinar. kelpie juga muncul dalam bentuk wanita cantik untuk merayu laki-laki lalu menculik dan memakan mereka.

Dullahan

Dullahan adalah jenis roh jahat. Biasanya terlihat mengendarai kuda hitam dan membawa kepalanya di bawah satu lengan. Mata yang besar sementara mulutnya terus tersenyum sampai menyentuh kedua sisi kepala. Kepalanya dikatakan memiliki warna seperti keju yang berjamur. Cambuk Dullahan berasal dari tulang punggung mayat. Dullahan berhenti di tempat seseorang yang akan mati. Saat orang yang sekarat itu dipanggil namanya, saat itu juga orang itu mati.

Grendel

Monster ini berasal dari utara eropa, setengah Ogre dan setengah Troll, ia hidup di rawa-rawa eropa utara dengan ibunya sampai akhirnya ia dibunuh oleh Beowulf. Grendel salah satu bentuk antagonis selain ibunya dan sang Naga, karena dalam puisi kepahlawanan Anglo-Saxon, Grendel sangat ditakuti oleh semua orang, kecuali oleh Beowulf. Grendel digambarkan sebagai raksasa yang buruk rupa, kasar dan bengis, ia senang merusak pesta manusia.

Ifrit

Ifrit adalah sejenis jin yang disebut dalam al-Quran. Dalam cerita non-muslim, ifrit digambarkan sebagai mahluk api yang bersayap wanita atau pun laki-laki yang tinggal di reruntuhan bawah tanah.

Selkie

Selkies adalah makhluk-makhluk mitologi yang ditemukan di Faro, Icelandic, Irlandia dan Skotlandia. Mereka dapat berganti kulit mereka dari anjing laut menjadi manusia. Legenda itu berasal di Orkney dan Shetland Islands.

Tiamat

Tiamat adalah monster/dewi dalam mitologi Babilonia dan Sumeria, dan tokoh utama dalam kisah penciptaan Enûma Elish. akan tetapi tiamat digambarkan sebagai naga berkepala 5 dalam beberapa game.

Typhon

Typhos adalah anak terakhir dari Gaia, Dewi bumi. Typhon mempunyai ekor ular, seratus kepala yang mirip ular dengan mata berkelap-kelip, lidah yang hitam legam. Tiap-tiap kepala Typhon pun mengeluarkan suara-suara yang mengerikan ditambah rambut lebat yang memenuhi kepala dan di sekujur tubuhnya ditumbuhi bulu-bulu yang menjijikan. Oleh karena itulah dewa-dewa lari ketakutan ketika melihat Typhon, dan Typhon adalah pelawan Zeus pada masa itu. Kebenciannya terhadap Zeus dimulai karena ibunya, Gaia yang menceritakan pada typhon bagaimana Zeus melawan anak-anaknya yang lain. akhirnya typhon melawan tetapi akhirnya dia kalah dan dikurung Zeus di suatu pulau dan gunung berapi yang masih aktif hingga masa kini.

baca juga